Saturday, May 23, 2020

Akses MDaemon dari client

Akses MDaemon internet mail server dari Client

Artikel ini disarikan dari posting di Milis Komunitas MDaemon Indonesia
 
https://www.mail-archive.com/mdaemon-l@dutaint.com/msg33803.html
https://www.mail-archive.com/mdaemon-l@dutaint.com/msg33806.html
https://www.mail-archive.com/mdaemon-l@dutaint.com/msg33812.html
 
Untuk kemudahan user/client mengakses mail dari/ke MDaemon, baik melalui
webmail, email client, mobile devices dimanapun mereka berada (kantor
pusat, kantor cabang, dikawasan pabrik, ruang meeting di hotel, di rumah
dll) maka penerapan intranet sangat disarankan.
 
Dengan intranet maka dimungkinkan akses MDaemon dari client menggunakan
nama host yang mudah diingat oleh semua orang dengan demikian akan
meningkatkan kurva pengalaman semua orang di lingkungan korporasi.
Misalkan saja untuk akses ke webmail gunakan http://mail.domain.co.id, akses dari Email client menggunakan Account Profile
Incoming Mail Server = Outgoing Mail Server = mail.domain.co.id.

Disamping intranet, juga perlu diperhatikan TCP port yang digunakan agar MDaemon bisa diakses darimanapun oleh client, mengingat adanya batasan-batasan dari penyelenggara koneksi internet (ISP).
Dalam hal ini untuk webmail pakai tcp port 80 atau 443 (http atau https), sementara akses dari email client menggunakan tcp port 587 (SMTP Submission, Message Submission Agent) untuk koneksi ke outgoing mail server.

Penerapan DNS record untuk MDaemon
 
1. Koneksi lease line fixed Public IP.

Di name server (authoritative DNS server) dibuatkan DNS A record sbb:

mail.domain.co.id.    1199    IN    A    139.255.33.176

catatan: 139.255.33.176 adalah contoh saja, nantinya perlu diganti dengan fixed public IP yang digunakan MDaemon yang bisa diperiksa dengan akses ke http://ip4.me dari MDaemon server.

2. Koneksi Wireless/Wired Broadband dengan dynamic IP

Aktifkan Dynamic DNS yang bisa dipilih dari sini



misalkan pakai 

https://www.dynu.com/en-US/DynamicDNS

3. Di jaringan Lokal (LAN)

Gunakan Local DNS Server (atau DNS Forwarder) yang ada di jaringan lokal, bisa di Windows Active Directory (kalau diterapkan) atau di Internet Router/Firewall, yang penting DNS itu menjadi acuan (rujukan) dari semua PC/Laptop client di jaringan lokal.

Yang termudah adalah dengan menggunakan HOST Table kalau untuk Windows ActiveDirectory server, dalam hal ini tinggal lakukan edit file di Windows AD
c:\windows\system32\drivers\etc\hosts
isikan

192.168.10.100  mail.domain.co.id

Catatan: 192.168.10.100 adalah private fixed IP MDaemon server.
Perlu diganti/disesuaikan dengan setting IP di MDaemon yang bisa dilihat dari command
C:\ ipconfig /all

Jika tidak ada Windows AD di LAN, maka bisa gunakan DNS forwarder di Internet Router/Firewall, gunakan hosts table juga.
Tetapi jika Internet Router/Firewall tidak punya fitur/menu HOSTS table maka bisa installkan DNS server di Windows dimana terinstall MDaemon, tidak perlu di setting macam-macam cukup DNS server itu aktif dan aktifkan HOSTS Table.

Kalau kebetulan Windows yang digunakan adalah Windows Workstation (bukan server) maka bisa gunakan free DNS server for LAN

https://superuser.com/questions/337763/is-there-a-good-dns-server-i-can-install-on-windows-7-for-a-lan



Setting MDaemon agar mudah diakses client

- Ubah port Webmail ke tcp port 80 atau 443.

http://mdaemon.dutaint.co.id/mdaemon/19.5/index.html?wc--web_server.htm

Run Webmail server using this TCP port 80

dan non aktifkan menu berikut agar bisa diakses lewat ISP proxy load balance

[ ]  Require IP persistence throughout Webmail session

http://mdaemon.dutaint.co.id/mdaemon/19.5/index.html?wc--https.htm 

Accept the Following Connection Types

[x]  HTTP and HTTPS
HTTPS port: 443

- aktifkan SSL di MDaemon

 https://www.altn.com/Support/KnowledgeBase/KnowledgeBaseResults/?Number=841

https://www.altn.com/Support/KnowledgeBase/KnowledgeBaseResults/?Number=1201 

- Jika ada firewall yang aktif (baik windows firewall maupun hardware firewall) maka pastikan incoming tcp port 80, 443, 587, 143, 110 di open/allow.



Setting Client untuk akses MDaemon.

- Akses Webmail dengan http://mail.domain.co.id atau https://mail.domain.co.id

- Akses dari email client dengan isian

incoming mail server = mail.domain.co.id port 143
outgoing mail server = mail.domain.co.id port 587

https://id.godaddy.com/help/imap-siapkan-email-4714

Setting diatas berlaku global, tanpa memandang lokasi client, bisa di LAN maupun diluar LAN.



 


 

No comments:

Post a Comment

Akses MDaemon dari client

Akses MDaemon internet mail server dari Client Artikel ini disarikan dari posting di Milis Komunitas MDaemon Indonesia   https://www.mai...